Depok- mediainovasinews.com
Menjelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Depok, Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Depok menyatakan dukungan penuh terhadap kader-kader terbaiknya untuk maju dalam bursa calon Ketua KNPI Kota Depok periode 2025–2028. Dukungan ini sejalan dengan semangat kaderisasi dan komitmen GP Ansor dalam mencetak pemimpin muda yang berkualitas dan berintegritas.
Ketua GP Ansor Kota Depok, HM. Kahfi, M.Pd., menyampaikan bahwa KNPI merupakan ruang strategis yang perlu diisi oleh pemuda progresif, inklusif, dan punya pengalaman membangun gerakan sosial.
“GP Ansor siap mendorong kader-kader terbaik untuk ambil bagian dalam kontestasi ini. Kita ingin memastikan arah gerak KNPI ke depan berpihak pada kepemudaan yang solutif, berdaya, dan mampu menjawab tantangan zaman,” ujarnya. Senin (21/04/25).
Beberapa kader GP Ansor yang didorong untuk maju antara lain:
*Junedi, S.Pd.I* (Sekretaris GP Ansor Kota Depok),
*A. Zaki Kurniawan, S.Psi* (Bendahara GP Ansor Kota Depok),
*Syahril Hidayat, S.Kom* (Wakil Ketua Bidang Media & Informasi GP Ansor Kota Depok),
*Rabani Razak* (Wakil Sekretaris GP Ansor Kota Depok).
Keempat tokoh muda ini dinilai memiliki kapabilitas dan pengalaman panjang dalam pengorganisasian kepemudaan, serta keterlibatan aktif dalam isu-isu sosial, pendidikan, lingkungan, dan digitalisasi.
Dukungan GP Ansor ini hadir di tengah momentum penting, menyusul terbitnya *Surat Himbauan dari DPD KNPI Provinsi Jawa Barat Nomor: 112/A/Sek.KNPI-JB/IV/2025 tertanggal 9 April 2025.* Dalam surat tersebut, DPD KNPI Jawa Barat meminta DPD KNPI Kota Depok segera melaksanakan Rapat Pimpinan Paripurna Daerah (Rapimpurda) untuk menentukan waktu pelaksanaan Musda, serta segera menggelar Musda KNPI Kota Depok Tahun 2025, dengan tetap berkoordinasi bersama MPI KNPI Kota Depok dan Pemerintah Kota Depok.
Dalam surat tersebut penekanan atas pentingnya pelaksanaan Musda KNPI Kota Depok dengan segera demi keberlangsungan organisasi kepemudaan secara tertib dan demokratis. Surat tersebut juga ditembuskan kepada Wali Kota Depok dan Ketua MPI KNPI Kota Depok sebagai bentuk transparansi dan sinergi lintas unsur kepemudaan.
Kasatkorcab Banser Kota Depok, Ade Hukmawan, S.T., MA menilai bahwa pentingnya regenerasi untuk menciptakan kepengurusan baru yang lebih baik ke depannya.
"GP Ansor Kota Depok menyambut baik proses demokratisasi yang tengah bergulir dan siap menjadi bagian dari generasi pemuda yang mengawal masa depan Depok lebih baik kedepannya" pungkas Komandan Banser ini. Niko/Wg
Share This :
0 komentar